Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

4 Tips Mudah yang Harus Dilakukan Peserta CPNS dan PPPK agar Lulus Seleksi ASN 2019

Seingat saya pada jaman dahulu banyak orang yang tidak terlalu berminat untuk menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) karena faktor utama yaitu gaji yang tidak cukup memenuhi kebutuhan hidup.

Paman saya sendiri berhenti menjadi PNS dan lebih memilih untuk bertani, menanam kakao, kelapa dan cengkeh.

Ketika saya bertanya kepada beliau yang sekarang sudah berumur 60-an hanya masalah gaji yang kurang sehingga dia memilih menjadi petani.

tips lulus tahapan seleksi cpns 2019 dan pppk tahap ii
Berbeda dengan jaman sekarang, minat masyarakat Indonesia yang mengebu-gebu untuk menjadi abdi negara semakin meningkat pesat.
Orang berbondong-bondong mendaftar menjadi CPNS hingga jumlah mencapai puluhan juta.

Jika dulu gaji PNS kurang mencukupi, namun saat ini penghasilan PNS menurut saya sudah jauh lebih dari cukup, mulai dari gaji pokok, tunjangan jabatan, uang makan (lauk pauk) dan tunjangan lainnya, bahkan sampai tunjangan kesehatan untuk keluarga.

Tips Agar Lulus Tes CPNS dan PPPK 2019


Seiring dengan perkembangan pemerintahan Republik Indonesia terkait dengan Pegawai Negeri Sipil, telah berlaku Undang-Undang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dalam isinya juga meneyebutkan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Jadi kini aparatur sipil negera terdiri atas PNS dan PPPK.

Perbedaan mendasar antara PNS dan PPPK yaitu pada tunjangan hari tua atau pensiun, PNS akan mendapatkan uang pensiun sedangkan PPPK tidak.

Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) juga memilik masa waktu yang ditentukan dalam kerja mereka sehingga disebut perjanjian kerja dan yang dapat diperjang melalui evaluasi kinerja.

Jadi jangan heran jika saat ini pemerintah melakukan perekrutan CPNS dan PPPK dalam waktu yang berbeda.

PPPK lebih ditujukan bagi warga negara yang batas usianya tidak lagi memenuhi syarat untuk menjadi PNS sehingga ada pemerataan bagi seuluruh warga negara dalam memperoleh penghasilan menjadi abdi negara.

Menurut informasi yang beredar Badan Kepegawaian Negara (BKN) lewat media-media online, tahun 2019 ini akan dibuka penerimaan CPNS dan PPPK sehingga banyak sekali orang-orang bersemangat mencari informasi pelaksanaannya.

Hal ini terlihat di akun twitter resmi BKN yang juga saya ikuti.

Semua pasti mengetahui bahwa perekrutan CPNS saat ini telah dilakukan secara online dan pelaksaan tes menggunakan sistem komputerisasi Computer Assisted Test (CAT) dan dilaksanakan secara transparan.

Semua peserta dapat langsung megetahui nilai hasil ujian dan dapat menganalisis apakah lulus atau tidak dengan batas ambang nilai atau passing grade yang telah ditentukan oleh pemerintah.

Dengan begitu, semua peserta seleksi CPNS dan PPPK dituntut harus mampu menyelesaikan soal dengan baik, kemampuan sendiri harus diasah untuk mencapai kesuksesan.

Kita mementukan masa depan kita hanya dengan waktu kurang lebih 90 menit untuk menyelesaikan soal-soal tes cpns.

Pada seleksi CPNS yang lalu, banyak sekali peserta tes yang tidak memenuhi nilai passing grade di seluruh Indonesia, sehingga ada kebijakan untuk mengurangi nilai ambang batas tersebut.

Bagi saya itu merupakan sebuah keberuntungan bagi para peserta seleksi CPNS.

Bagi anda yang akan mengikuti seleksi CPNS dan PPPK nanti, persiapkan diri anda sebaik mungkin agar dapat merubah masa depan anda hanya dalam satu hari saat lulus passing grade.

Tips Lulus CPNS 2019 dan PPPK Tahap II Bagi Peserta Tes yang Mudah Dilakukan


Berikut beberapa tips mudah yang harus dilakukan peserta ujian seleksi penerimaan CPNS 2019 dan PPPK Tahap II agar lulus seleksi penerimaan ASN 2019

1. Berdoa dan Berusaha Keras


Semua pasti tahu bahwa berusaha dan berdoa merupakan dasar yang orang beragama yang harus dilakukan untuk mencapai segala sesuatu.

Hal ini juga berlaku ketika anda akan mengikuti seleksi CPNS dan PPPK.

Dalam sela-sela usaha yang anda lakukan seliplah doa-doa untuk memperlancar.

Mulai dari pendaftaran online, pemasukan berkas, kelulusan seleksi administrasi sampai pada tahap mengerjakan soal-soal ujian CPNS dan PPPK.

Berdoalah dengan sepenuh hati, minta kepada Tuhan apa yang anda butuhkan sehingga mengharuskan untuk mengikuti seleksi CPNS atau PPPK.

Tuhan Maha mengetahui, Maha Melihat dan Maha Penyayang.

Bermohonlah dalam curhatan anda kepada NYA dan dilengkapi dengan usaha keras selama proses awal hingga akhir.

2. Belajar, Belajar dan Belajar


Mengapa saya mengulang menulis kata belajar? karena itu adalah penekanan dan tegas harus dilakukan.

Akan sia-sia usaha keras yang kita lakukan dari awal jika tidak lulus ujian CPNS dan PPPK.

Untuk lulus ujian Computer Assisted Test (CAT), kuncinya adalah belajar.

Ada 2 orang teman saya yang mengikuti seleksi CPNS di tingkat kabupten, mereka berdua belajar bersama-sama selama seminggu menjelang ujian.

Waktu mereka saat itu hanya difokuskan untuk belajar.., belajar.., dan belajar, sehingga akhirnya mereka berdua lulus menjadi CPNS di kabupaten.

Ada juga teman saya yang santai dan malas belajar menjelang ujian, dan akhirnya tentu saja, dia tidak lulus ambang batas nilai untuk layak menjadi CPNS.

Itu kisah nyata yang saya bagikan kepada anda calon-calon peserta seleksi CPNS dan PPPK agar anda serius belajar untuk meraih impian.

3. Beli Buku Contoh Soal CPNS


Beli buku-buku contoh soal CPNS yang sudah tersedia banyak di toko-toko buku dengan berbagai model.

Belilah atau jika tidak mampu, pinjam ke teman-teman yang sudah menjadi CPNS.

Dalam buku contoh soal tersebut banyak sekali soal-soal yang dapat anda pahami cara penyelesaian untuk menjadi dasar pemahaman dalam mengerjakan soal di saat ujian nanti.

Ingat! Ini bukan tentang soal yang ada di buku akan sama dengan soal yang ada saat ujian cpns nanti, dan jika anda berpikir seperti itu maka Anda salah besar.

Ini adalah tentang pola penyelesaian soal, ketika anda memahami cara penyelesaian soal, maka apapun narasi soal di lembar ujian nanti, maka anda akan mampu penyelesaikannya, sebab pola penyelesaiannya sama.

Misalnya soal bahasa Indonesia tentang sinonim, antonim, analogi, hitungan, sejarah dan lain-lain.

4. Konsultasi ke Orang yang Lulus CPNS atau PPPK


Selain banyak belajar, anda juga perlu berkonsultasi dengan teman, sahabat, tetangga atau kerabat yang telah lulus CPNS atau PPPK.

Anda akan mendapatkan banyak pengalaman yang baik dari mereka atau trik dan tips yang dilakukan agar dapat lulus seperti mereka.

Misalnya:

Kerjakan dulu soal yang anda pahami dan yakin benar agar waktu tidak terbuang percuma. Setelah semua soal yang anda mampu menjawab dengan baik tadi selesai maka beralih ke soal yang lain.

Konsultasi tentang bagaimana model aplikasi saat di komputer dan lain-lainnya kepada mereka yang telah lulus.

Itulah 4 tips-tips agar dapat lulus menjadi CPNS 2019 atau PPPK Tahap II yang dapat saya bagikan.

Selain tulisan ini, cari lagi tips-tips lainnya yang dapat anda lakukan atau tips menurut anda sendiri yang biasa anda lakukan untuk berhasil mengerjakan sesuatu.

Berkeringatlah saat menjadi peserta untuk tersenyum saat menjadi CPNS atau PPPK nanti.

Jangan lupa selalu berdoa dan berusaha maksimal selama anda menjadi peserta tes CPNS dan PPPK mulai dari awal hingga lulus nanti, Insya Allah.

Semua usaha dan doa telah dilakukan dengan sebaik-baiknya maka selebihnya biarlah Tuhan berkehendak.

Semoga 4 Tips Mudah yang Harus Dilakukan Peserta CPNS dan PPPK agar Lulus Seleksi ASN 2019 diatas, dapat menjadi motivasi Anda untuk tetap semangat dan optimis berjuang agar dapat diangkat menjadi PNS.

Lihat juga informasi menarik lainnya di situs atomenulis.com . Semoga berhasil dan sukses !

TENTANG KAMI : Situs yang didedikasikan sebagai tempat untuk belajar Soal CPNS, Psikotes dan Blogging. Informasi terkini tentang Drakor terbaru, Loker, Lifestyle dan Teknologi. Terus ikuti kami untuk update artikel terbaru, atau ikuti kami di Facebook dan Twitter.


Deddy's
Deddy's Seorang abdi negara yang aktif menulis blog dikala libur
Follow me: @deddy

Posting Komentar untuk "4 Tips Mudah yang Harus Dilakukan Peserta CPNS dan PPPK agar Lulus Seleksi ASN 2019"